My photo
Currently seeking therapy through literature. Wrote a novel once, Eccedentesiast (2013), and will proceed on writing casually. Don't take these writings seriously, don't let it question yourself.

Wednesday, July 10, 2013

Teori Dawai

Pernahkah kamu bertanya
siapakah dirimu diantara para rakyat manusia?
siapakah dirimu diantara planet bumi?
siapakah dirimu diantara galaksi ini?

Pernahkah kamu sadari
bahwa selain planet yang memutari galaksi Bimasakti 
masih banyak planet lain yang mengitari galaksi lain?
Yang lain juga dari Andromeda.
Dan para galaksi berkumpul memutari matahari yang lebih besar
dari pada surya diatas ubun. 

Semua galaksi yang ada, diselimuti satu semesta.
Dan pernahkah kamu berfikir diluar sana,
masih ada banyak semesta lainnya? 
Dan para kerumunan semesta berpeluk pada satu dimensi.

Tahukah kamu? Dimensi bukan hanya satu.
Jadi pernahkah kamu bayangkan,
berapa ratus semesta yang ada?
Berapa juta galaksi yang berputar?
Berapa triliun planet yang mengorbit?
Dan berapa lebar ini semua,
sehingga aku kehabisan kata-kata untuk menamainya.

Ada siapa diluar sana Tuhan?



*http://id.wikipedia.org/wiki/Teori_dawai

No comments: